Rahasia Keajaiban Tarawih Malam Ke-6
Banda Aceh - Semua orang tahu bahwa bulan Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah. Ada banyak keistimewaan terdapat di bulan tersebut, dari dengan mudahnya mendapatkan pahala yang berlimpah, sampai akan ada satu malam nantinya sebuah malam yang lebih baik 1000 malam lainnya untuk beribadah.
Keistimewaan lainnya adalah diwajibkan bagi umat muslim yang beriman untuk melakukan puasa. Secara medis, puasa sangat bermanfaat bagi tubuh manusia. Dalam medis dikenal dengan Detok yang melakukan pembersihan racun dari dalam tubuh. Jadi puasa merupakan salah satu jalan untuk bisa membersihkan tubuh dari racun-racun yang selama ini masuk melalui makanan yang dimakan selama berbulan-bulan.
Oleh karenanya, berpuasa dengan iman dan penuh keikhlasan akan selalu mendapatkan ampunan dari Allah. Hal ini sebaimana Sabda Rasulullah Saw yang artinya : "Orang yang berpuasa ramadhan karena iman dan penuh keikhlasan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu “H.R Bukhari”.
Disamping itu ada ibadah Qiyamullail yang dimuliakan Allah SWT bagi umat muslim yaitu shalat tarawih. Hal ini juga sebagaimana Sabda Nabi Muhammad Saw yang artinya :Barang Siapa yang melakukan ibadah (Qiyamullail/Tarawih) dimalam bulan Ramadhan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu “H.R Bukhari”.
Nah, sudah sangat jelas bahwa adanya kenikmatan yang diberikan Allah selama bulan Ramadhan. Termasuk siapa yang tidak mau bisa mendapatkan pahala sebagaimana kita telah melakukan Thawaf di Baitul Makmur. Semua umat Muslim pasti menginginkannya - namun, mungkinkah umat muslim yang tidak mampu bisa mendapatkan hal yang sama dengan orang yang mampu bisa melakukan Thawaf di Baitul Makmur?
Tentunya, tidak ada yang mustahil bagi Allah Swt. Yang terpenting hambanya mau terus berusaha untuk menyembah Allah Swt.
Allah telah menyediakan pengganti melakukan Thawaf di Baitul Makmur dengan tidak mesti datang ke sana. Namun, cukup hanya dengan melaksanakan shalat Tarawih di malam keenam - seseorang tersebut telah mendapatkan pahala sebagaimana ia telah melaksanakan thawaf di Baitul Makmur.
Hal ini sebagaimana Sabda Rasullullah Saw yang diriwayatkan oleh Ali bin Abi Thalib ra. Rasulullah Saw bersabda, "Pada malam keenam, Allah Ta’ala memberikan pahala orang yang berthawaf di Baitul Makmur dan dimohonkan ampun oleh setiap batu dan cadas."
Jadi, sudah jelas bahwa setiap malamnya memiliki keistimewaan dan keajaiban masing-masing. Oleh karenanya bila ingin sempurna menunaikan ibadah Puasa dalam Tahun ini. Maka, jangan pernah meninggalkan shalat tarawih satu malam pun. Karena belum tentu, tahun depan bisa kembali menikmati keberkahan bulan suci Ramadhan
Post a Comment